Senin, 14 Oktober 2019

LKPD.43.1.Menyusun Kladogram Klasifikasi MH

LKPD.43.1.Menyusun Kladogram Berdasarkan Prinsip Klasifikasi Mahkluk Hidup
Judul                     :
Kunci Determinasi dan Kladogram
Tujuan                  :
Siswa mampu untuk :
1. mengidentifikasi mahkluk hidup menggunakan kunci determinasi  
2. menyusun kladogram berdasarkan prinsip-prinsip klasifikasi mahkluk hidup
Alat dan Bahan :
Table ciri-ciri beberapa jenis mahkluk hidup, kunci determinasi
Prosedur             :
Aktifitas 1. Mengidentifikasi mahkluk hidup menggunakan kunci determinasi
Pelajari table ciri-ciri beberapa jenis hewan berikut !
No
Ciri-ciri anatomi, morfologi
Hewan A
Hewan B
Hewan C
Hewan D
1
Tulang belakang
Tidak
Tidak
Ya
Ya
2
Tubuh
Tdk lunak
Lunak
Tdk lunak
Tdk lunak
3
Alat gerak
Kaki, beruas
Kaki, tdk beruas
Sayap
Sirip
4
Sayap
Tdk bersayap
Tdk bersayap
Bersayap sisik
Tdk bersayap
Gunakan kunci determinasi / kunci dikotomis berikut ini !
1.
a.
Tidak bertulang belakang …………………
2

b.
Mempunyai ruas tulang belakang …………
3
2.
a.
Tubuh lunak ……………………………....
Mollusca

b.
Tubuh tidak lunak , kaki beruas-ruas ……..
4
3.
a.
Bergerak dengan sirip ……………………
Pisces

b.
Bergerak bukan dengan sirip ……………
6
4.
a.
Bersayap …………………………………..
5

b.
Tidak bersayap ………………………….....
Crustacea
5.
a.
Bersayap sisik ……………………………
Lepidoptera

b.
Bersayap lurus…………………………………..........
Orthoptera
6.
a.
Dan seterusnya…..


Pelajari ciri-ciri hewan A, B, C, dan D seperti pada table no. 1 kemudian cocokkan ciri-cirinya dengan pernyataan yang terdapat pada setiap langkah kunci determinasi.
Tuliskan nomor-nomor urutan yang tertera di setiap awal pernyataan yang sesuai higga mendapatkan nama kelompok / takson yang tertera di akhir pernyataan.
Contoh : hewan A
1.a. Tidak bertulang belakang ……………..(2), berarti lihat pernyataan nomor 2…dan seterusnya.
Sajikan hasilnya dalam bentuk table seperti berikut !
Tabel Hasil identifikasi ciri-ciri beberapa kelompok hewan
No
Nama hewan
Urutan nomor identifikasi
Kelompok/takson
1
Hewan A
1.a. – 2…

2
Hewan B


3
Hewan C


4
Hewan D



Aktifitas 2. Membuat Kladogram
Dalam klasifikasi system 5 kingdom mahkluk hidup diklasifikasi ke dalam 5 kingdom, yaitu : kingdom Plantae, kingdom Fungi, kingdom Animalia, kingdom Protista dan kingdom Monera dengan rincian ciri-ciri sebagai berikut :
Kingdom plantae : bersel banyak, sel eukariotik, berklorofil, autotroph. Meliputi : Bryphyta, Petridophyta, Gymnospermae,Angiospermae
Kingdom fungi : bersel banyak / ada yang bersel satu, sel eukariotik, tidak berklorofil, heterotroph. Meliputi ; Ascomycota, Zygomycota,basidiomycota,deuteromycota
Kingdom Animalia : bersel banyak, sel eukariotik, tidak berklorofil, heterotroph.Meliputi : invertebrate ( porifera, cnidarian,platyhelmintes,nematelminthes,annelida,Mollusca,arthropoda,Echinodermata ) dan Vertebrata ( pisces, reptilian,emphibia,aves, mammalia )
Kingdom Protista : bersel satu/ada yang bersel banyak, sel eukariotik, tdk berklorofil/berklorofil,heterotroph / autotroph. Meliputi : algae , protozoa, oomycota
Kingdom monera : bersel satu, sel prokariotik, tdk berklorofil,heterotroph / autotroph. Meliputi Archaebacteria dan eubacteria
Berdasarkan informasi ciri-ciri masing-masing kingdom, buatlah kladogram yang menggambarkan kedekatan hubungan di antara kingdom-kingdom tersebut !
Contoh kladogram :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LKPD.38. Reproduksi Tumbuhan Tingkat Rendah

Pendahuluan Tumbuhan merupakan kelompok mahkluk hidup yang memiliki cara reproduksi beragam. Ada beberapa tumbuhan yang dapat bereproduk...